Jenis Ikan Koki

Kita pasti sudah mengetahui ikan hias yang satu ini. Ikan koki atau ikan mas koki ini sudah sangat terkenal di seluruh dunia, khususnya di Indonesia. Ikan ini memiliki banyak penggemar karena bentuknya yang sangat unik dan cantik. Bentuk ikan ini sangat aneh dan sulit untuk di tebak. Sehingga, banyak orang yang mengatakan bahwa ikan ini sangat fantastik. Jenis-jenisnya pun sangat beragam. Mungkin, sebagian jenis ikan koki yang ada masih sangat asing bagi kita. Oleh karena itu, mari kita mengenal satu persatu jenis-jenis ikan koki ini.


Ikan Mas Koki Oranda
Ikan mas koki oranda adalah jenis ikan mas koki yang paling terkenal di dunia. Peminat ikan koki jenis ini cukup banyak. Karena Ikan jenis ini memiliki kemiripan dengan ikan koki lionhead. Perbedaannya hanya terdapat pada sirip punggung. Kalau ikan oranda mempunyai sirip sedangkan ikan koki lionhead tidak punya sirip.


Ikan Mas Koki Rancu
Ikan mas koki ranchu merupakan jenis ikan koki yang tidak mempunyai sirip. Jenis ikan koki ini mempunyai banyak variasi warna. Namun, warna yang paling dicari oleh para pecinta ikan hias adalah warna kuning sedikit pucat dengan warna kepala merah.


Ikan Mas Koki Bubble Eye
Ikan mas koki bubble eye atau mata gelembung adalah jenis ikan koki yang paling unik. Karena posisi mata pada ikan ini tertutup gelembung. Gelembung tersebut bisa pecah jika kita tidak merawat dengan baik.


Ikan Mas Koki Ryukin
Ikan mas koki ryukin adalah jenis ikan mas koki yang mempunyai sirip yang sangat besar. Bahkan, ukuran siripnya dua kali lipat dari ukuran badannya. Pada umumnya, ikan ini berwarna merah. Namun, masih ada beberapa variasi warna yang tidak kalah cantik dengan warna merah.


Ikan Mas Koki Komet
Ikan mas koki komet merupakan ikan koki yang sangat berbeda dengan ikan koki pada umumnya. Ikan mas koki komet memiliki tubuh yang ramping. Selain itu, ikan ini memiliki ekor yang panjang dan hanya satu ekor.


Ikan Mas Koki Black Moor
Ikan mas koki black moor adalah jenis ikan koki yang memiliki warna hitam dengan tambahan sedikit warna kuning keemasan. Selain itu, ikan ini juga memiliki mata yang besar dan melotot.


Ikan Mas Koki Calico
Ikan mas koki calico adalah jenis ikan koki yang mempunyai bercak-bercak hitam kecil tidak beraturan di seluruh tubuhnya. Bercak-bercak hitam ini yang menambah cantik ikan jenis ini.


Ikan Mas Koki Butterfly Tail
Ikan mas koki butterfly tail atau biasa disebut juga jikin merupakan jenis ikan koki yang paling langka. Ikan jenis ini memiliki keunikan di ekornya yaitu berbentuk diagonal atau hurf “X”.


Ikan Mas Koki Choten Gan
Ikan mas koki choten Gan adalah jenis ikan koki yang berasal dari Cina dan Korea. Jenis ikan ini sangat aneh karena matanya mengarah ke atas.


Ikan Mas Koki Mutiara
Ikan koki mutiara atau disebut juga chinsurin termasuk dalam jenis ikan koki yang cukup unik. Karena sisik ikan ini timbul dan warnanya seperti warna mutiara.





Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment